Lots/Serial Numbers
Lots merupakan penomoran batch penerimaan barang yang dimasukkan ke dalam sebuah pack, sedangkan serial number merupakan identifikasi pada setiap produk. Untuk membuat kategori UOM, dapat dilihat pada proses dibawah ini.
Untuk memulai akses menu, pengguna dapat ke Inventory > Products > Lots/Serial Numbers. Setelah masuk ke menu Lots/Serial Numbers pengguna akan melihat lot/serial number produk yang sudah ada, seperti pada gambar dibawah ini.
Klik pada produk yang telah pengguna konfigurasi untuk pelacakan lot/serial number. Masukkan informasi terkait nomor lot atau nomor seri seperti kode, tanggal produksi, dan tanggal kedaluwarsa. Setelah itu, simpan informasi nomor lot atau nomor seri yang telah dibuat.
Print Lots/Serial Numbers
Untuk mencetak label pada Lots/Serial Numbers, pengguna dapat mengikuti langkah-langkah berikut.
Pada detail Lots/Serial Numbers, terdapat tombol Print > Lot/Serial Number (PDF), maka label lots/serial number akan tercetak. Untuk hasil label yang dicetak dapat dilihat pada gambar dibawah ini.